banner 728x250

Silaturahmi PHDI Provinsi Gorontalo Bersama Kejati Gorontalo

banner 120x600
banner 468x60

WINNET.ID Gorontalo, 12 Maret 2025  – Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Provinsi Gorontalo beserta jajarannya menggelar silaturahmi dengan jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Gorontalo. Kegiatan ini juga turut didampingi oleh Pemuda Hindu Dharma Indonesia (PERADA) Provinsi Gorontalo serta Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) Provinsi Gorontalo. Pertemuan tersebut berlangsung di Kantor Kejaksaan Tinggi Gorontalo dalam suasana penuh keakraban dan kebersamaan.

Ketua PHDI Provinsi Gorontalo, I Wayan Sudiarta, dalam pertemuan tersebut menyampaikan bahwa silaturahmi ini bertujuan untuk menjalin hubungan baik dengan para pejabat baru di Provinsi Gorontalo. Ia menekankan pentingnya komunikasi serta sinergi antara umat Hindu dengan berbagai instansi pemerintahan baik dalam tingkatan Provinsi, Kabupaten hingga kota dan  termasuk Kejaksaan Tinggi, Kepolisian Daerah (Polda), dan Komando Resor Militer (Korem).

“ Kami juga akan melakukan silahturahmi kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih serta sampai ketingkatan Bupati dan walikota. Kami ingin membangun komunikasi yang baik dengan para pemangku kebijakan di daerah ini, sehingga dapat terjalin sinergi dalam menjaga kebersamaan dan keharmonisan antarumat beragama serta seluruh elemen masyarakat,” ujar I Wayan Sudiarta.

Dalam pertemuan ini, para peserta juga membahas berbagai hal terkait dengan kontribusi umat Hindu dalam mendukung pembangunan di Gorontalo, baik dari segi sosial, budaya, maupun hukum. PHDI berharap dapat terus menjalin hubungan yang erat dengan berbagai pihak guna menciptakan situasi yang kondusif serta meningkatkan kualitas hidup umat Hindu di wilayah tersebut.

Silaturahmi ini menjadi langkah awal bagi PHDI dan organisasi kepemudaan Hindu di Gorontalo untuk lebih aktif berpartisipasi dalam berbagai program pembangunan daerah. Dengan adanya dukungan dari pihak Kejaksaan Tinggi serta instansi lainnya, diharapkan hubungan antara umat Hindu dan pemerintah daerah semakin harmonis dan solid dalam membangun Gorontalo yang lebih maju.

 

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *