Example 325x300
Example floating
Example floating
Example 728x250
Daerah

Transportasi Online “Draiv”, Kreasi Anak Muda Gorontalo Telah Hadir di Sulawesi.

×

Transportasi Online “Draiv”, Kreasi Anak Muda Gorontalo Telah Hadir di Sulawesi.

Sebarkan artikel ini

WINNET – Masyarakat di regional Sulawesi, saat ini dan ke depan sudah dapat mengakses dan mempergunakan layanan transportasi Online hasil kreasi Anak Muda Gorontalo. Yang lebih membanggakan lagi, founder aplikasi transportasi online ini adalah 2 putra Gorontalo, yakni Saiful Usman, alumni STMIK Ichsan Gorontalo dan Muhammad Abdul Rifai Batewa, alumni Teknik Informatika Universitas Negeri Gorontalo (UNG). 

Motivasi kedua anak muda ini untuk berinovasi, berawal dari sebuah idealisme untuk memberdayakan sekaligus merangsang potensi sumber daya  Gorontalo agar bangkit untuk berkreasi dan berinovasi sehingga tidak menjadi “penonton” di negeri sendiri.

Mohammad  Abdul Rifai Batewa yang juga berperan sebagai Regional CEO Draiv menjelaskan, selama ini layanan aplikasi transportasi online yang beroperasi di Gorontalo, semuanya berasal dari negeri seberang atau dari luar negeri. Padahal menurutnya, Gorontalo memiliki kemampuan dan “bisa olo” untuk merancang sebuah aplikasi dan layanan transportasi online sejenis yang justru lebih mudah dan lebih familiar dengan masyarakat di regional Sulawesi. “Berdasarkan hal itu, kita berdua merasa terpanggil untuk merancang layanan transportasi online Draiv” jelasnya. 

Motivasi lainnya ungkapnya lagi adalah keterpanggilan untuk mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang diperoleh di bangku pendidikan agar dapat bermanfaat bagi warga Sulawesi, khususnya Gorontalo sekaligus membantu pemerintah daerah mengurangi angka pengangguran di daerah ini. Dengan begitu menurut Mohamad Rifai Batewa, layanan Transportasi Online Draive merupakan produk lokal yang tercetus dari Gorontalo untuk Sulawesi dan Indonesia. 

Dari segi kemudahan dan fasilitas layanan, transportasi online Draiv tidak kalah denganlayanan transportasi online dari luar negeri. Draiv menghadirkan fitur – fitur yang jelas berbeda dengan yang lainnya, yakni  dirancang sesederhana mungkin sehingga mudah untuk dioperasikan oleh warga  yang masih “gaptek” sekalipun. 

Saat melakukan penjajakan, Mohamad Rifai menilai bahwa kebanyakan orang timur, termasuk orang Gorontalo sangat tidak menyukai aplikasi-aplikasi yang rumit dan “ribet” untuk dioperasikan. Selain itu lebih menyukai tarif yang bersahabat dan standar layanan lainnya yang ideal dengan kondisi perekonomian lokal.  “Mengamati hal itu kami berinisiatif merancang dan menghadirkan satu aplikasi transportasi online dengan nama “Draiv” yang diharapkan mampu beradaptasi dengan kondisi sosial dan strata ekonomi masyarakat regional Sulawesi termasuk Gorontalo” jelasnya. 

Hadirnya Aplikasi Draiv dengan begitu, menjadi jawaban bagi masyarakat Sulawesi yang mampu memberikan kemudahan dan layanan prima yang mengerti kondisi lokal Gorontalo. Untuk mendapatkan layanan aplikasi Draive terbilang sangat mudah, yakni selain dapat mendownload-nya lewat Playstore bisa juga langsung ke Google dengan alamat www.draiv.id. Dari laman tersebut akan muncul perintah download, setelah berhasil di download, pada dashboard-nya terdapat mentor yang akan menjelaskan serta mengarahkan konsumen jika ingin mengaksesnya.

Untuk saat ini, layanan transportasi online Draiv sudah beroperasi di beberapa daerah diantaranya, Kotamobagu, Luwuk, Poso, Ampana, Jeneponto, Sidrap, Palopo serta daerah sekitar Sulawesi selatan. “Untuk provinsi lainnya sementara kita upayakan termasuk Bolaang mongondow Selatan. Hal ini agar draiv bisa masuk dan membantu masyarakatnya dari segi kebermanfaatan” ungkapnya seraya mengatakan, draiv saat ini masih lebih fokus di regional Sulawesi dulu dan setelah itu akan melebarkan sayapnya ke Provinsi lain. 

Yang jelas menurutnya, keunggulan Draiv, adalah aplikasinya yang dirancang sebaik mungkin dengan menghadirkan berbagai macam fitur, mulai dari Draiv bentor, draiv motor, draiv food untuk makanan, draiv send (pengiriman barang), draiv shop untuk berbelanja di toko –toko serta draiv pick Up (jasa angkutan barang). “Khusus untuk  Pick Up kita sengaja sediakan untuk melayani angkutan barang, terutama melayani  warga atau anak kost yang mau pindah rumah atau pindah kost yang selama ini kesulitan mendapatkan jasa angkutan”, terangnya. 

Saat ini ungkap Rifai Batewa, untuk area Gorontalo Draiv, sementara membuka rekrutmen untuk jasa pickup. “Untuk itu, jika ada warga yang mau mendaftarkan kenderaannya cukup datang melamar di kantor kami yang terletak di Kelurahan Tenilo Kecamatan Kota Barat” jelasnya lagi.

Di bagian lain, Mohamad Rifai Batewa berharap, ke depan Gorontalo dapat dikenal menjadi daerah yang mampu berdaya saing dan memiliki keunggulan-keunggulan sehinga mampu melahirkan inovasi dan terobosan – terobosan yang dapat mengangkat sekaligus berkontribusi bagi peningkatan perekonomian masyarakat. Namun di sisi yang lain juga, masyarakat diharapkan memiliki kecintaan terhadap produk-produk lokal atau produk dalam negeri sehingga tidak hanya menjadi pasar bagi “luar negeri” yang belum tentu memberi manfaat bagi masyarakat di Indonesia, khususnya di Gorontalo. 

“Sebagai anak lokal Sulawesi kita sangat berharap aplikasi kita bisa berdiri di daerah sendiri dan bisa memberikan manfaat yang sangat besar buat daerah sendiri, karena buat apa kita menggunakan produk – produk dari luar sedangkan produk lokal kita memiliki kemampuan untuk itu. Apalagi sering digaungkan cintailah produk Indonesia.” tandasnya. (***) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *