WINNET.ID – DPRD provinsi Gorontalo Beri dukungan penuh langkah-langkah KPU, dalam rangka mengsukseskan pelaksanaan pemilu 2024, mendatang.
Terlebih dalam penggunaan anggaran, KPU diharapkan dapat dimaksimalkan penggunaannya oleh ketua DPRD Provinsi Gorontalo.
“Tentunya, harapan Gubernur adalah harapan kita semua. Dan saya barharap, anggaran-anggaran yang disebutkan tadi dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.” buka Paris Yusuf, saat menyampaikan sambutan pada rangkaian kegiatan peninjauan Kantor baru KPU dan Bawaslu Provinsi Gorontalo, Kamis (02/03/23).
Selain itu, politisi partai Golkar ini meminta KPU dan Bawaslu Provinsi dalam melaksanakan kegiatannya, dapat membangun komunikasi dan koordinasi dengan kabupaten-kota, guna memaksimalkan proses pelaksanaan tahapan pemilu.
“Olehnya, diperlukan suport dan tindaklanjut Kejaksaan dan Polda Gorontalo, sehingga Walikota dan Bupati dapat memberikan dukungan anggaran, guna meringankan anggaran pelaksanaan Pemilu di tahun 2024,“ ujar Paris.
Sementara itu, dalam mengomentari keluhan KPU tentang kurangnya jumlah pemilih dibandingkan dengan kota Bogor. Menurutnya, hal itu tidak menjadi menjadi indikator penentu suksesnya pelaksanaan pemilu.
“Kita tidak usah minder dengan Bogor. Kuantitas tidak menjadi penentu sukses tidaknya pelaksanaan pemilu. Fokus kita adalah proses dan targetnya.” ucap Paris.
“Terakhir, kami ucapkan, selamat bekerja di kantor baru, dan semoga sukses kepada KPU.” tutupnya. (003/ilam)