Example 325x300
Example floating
Example floating
Example 728x250
DPRD Provinsi GorontaloProvinsi Gorontalo

Paris R. A. Jusuf Terima Kunjungan Danrem 133 Nani Wartabone Yang Baru Bertugas

×

Paris R. A. Jusuf Terima Kunjungan Danrem 133 Nani Wartabone Yang Baru Bertugas

Sebarkan artikel ini

Winnet.id – Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris R. A. Jusuf menerima kunjungan pejabat baru Komandan Korem 133 Nani Wartabone, Brigjen TNI Totok Sulistiyono di ruangannya, Senin (9/1/2023).

 

Tujuan kedatangan Danrem ke DPRD yaitu dalam rangka silaturahmi dan juga ingin meningkatkan kerja sama yang selama ini telah terjaliln. Selain itu ada beberapa hal sederhana juga yang dibahas yaitu mengenai gambaran keamanan dan ketertiban masyarakat yang ada di Gorontalo.

 

Selain itu, Paris Jusuf juga menerangkan bahwasannya kedatangan Danrem ke DPRD hanya untuk bersilaturahmi.

 

“Jadi Kedatangan Danrem ini hanya bersilaturahmi dalam rangka tugas perdana. Dan saya menyampaikan selamat datang dan selamat bertugas,” Ujar Paris.

 

Paris Jusuf juga sedikit menyentil mengenai masalah keamanan di tahun 2023 ini.

 

“Kami juga sudah sampaikan bahwa, Gorontalo merupakan daerah yang aman pada saat pemilu,” tambah Paris.

 

Menurut Paris, keamanan dan ketertiban harus diterapkan di tiap-tiap organisasi dan partai agar bisa memahami dan menjalankan tupoksinya masing-masing.

 

Meski demikian, dirinya tetap berharap sinergitas antara DPRD dan korem harus lebih ditingkatkan agar, stabilitas keamanan yang ada semakin terjaga.

 

“Semoga sinergitas yang terjalin selama ini antara DPRD dan Korem bisa lebih baik lagi dibawah komando Brigjen TNI Totok Sulistiyono ini,” harapnya.

 

“Saya juga berharap kepada beliau agar koordinasi bisa lebih ditingkatkan. Dan jika ada hal-hal yang perlu dikomunikasikan dengan kami, pasti kami siap,” tutup Paris.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *